EKONOMINEWS.COM – Menteri Pertahanan RI sekaligus presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto menghadiri acara pertemuan bersama dengan para pimpinan perusahaan-perusahaan besar yang bernaung di bawah Kadin Paris, Kamis (26/7/2024).
Pertemuan yang bertajuk Indonesian-France Business Executive Luncheon in the Sideline of Paris Summer Olympics 2024 itu berlangsung bertujuan untuk memperkuat hubungan kerjasama antar dua negara, Indonesia dan Prancis.
Kehadiran Prabowo ditunggu dan disambut langsung oleh Ketua Dewan Pertimbangan Kadin Indonesia Anindya Novyan Bakrie.
Baca Juga:
Proyeksi IHSG 12 Bulan Ke Depan Diturunkan, Investor Lebih Hati-Hati Hadapi Ketidakpastian Ekonomi
Keduanya saling bertegur sapa dan bersalaman saat bertemu.
“Apa kabar?” kata Prabowo ke Anindya.
Kemudian, Prabowo dan Anin nampak masuk secara bersamaan ke dalam ruang pertemuan Indonesian-France Business Executive Luncheon in the Sideline of Paris Summer Olympics 2024.
“Selamat datang Bapak Presiden, Selamat!” sambut salah seorang delegasi dari Prancis menyambut kehadiran Presiden terpilih 2024-2029 itu.
Pada pertemuan ini, Prabowo menekankan Indonesia ingin menjaga hubungan baik pertemanan dengan semua negara.
Baca Juga:
Mensesneg Prasetyo Hadi Buka Suara Soal Rencana Perombakan Kabinet di Internal Kabinet Merah Putih
Menteri Pertanian Merespons Aggapan HPP Gabah Rp6.500 per Kilogram Beratkan Kalangan Pengusaha
Nilai Investasi Tiongkok di Indonesia Tahun 2024 Meningkat 9,5 Persen Menjadi 8,1 Miliar Dolar AS
Dan mengingatkan urgensi untuk menjaga peningkatan kerjasama antara Indonesia dan Prancis khususnya.
Yang nantinya juga akan berdampak pada peningkatan ekonomi yang akan saling menguntungkan dua negara.
“Kami ingin berkolaborasi, kami katakan, kami ingin menjadi teman baik bagi semua dan kami ingin mempromosikan dan mendukung kolaborasi dan kerja sama.”
“Dan kami juga diberkati dengan kenyataan bahwa Indonesia tidak lama lagi akan mampu mencapai energi keberlanjutan, terbarukan, dan hijau,” kata Prabowo.
Baca Juga:
Bantah Tudingan Sekongkol dengan Organisasi Kejahatan, Presiden Meksiko akan Balas AS Soal Tarif
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman Tetapkan Harga dan Larang Impor Singkong untuk Lindungi Petani
Turut mendampingi Prabowo pada pertemuan itu yakni diantaranya Duta Besar RI untuk Prancis Mohamad Oemar.
Dan Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir serta Roesan Perkasa Roeslani yang pernah menjabat Ketua Umum KADIN periode 2015-2020.
Selain Prabowo, terdapat pula dua pembicara lainnya pada pertemuan itu yakni Stephane Michel President Gas Renewables & Power at Total Energy dan juga Nicolas Hieronimus Group CEO of L’Oreal Paris.
Dengan adanya pertemuan tersebut, diharapkan kedepan hubungan ekonomi antara Indonesia dan Prancis akan terus berkesinambungan.
Dan memberikan dampak yang positif, semakin erat demi pembangunan ekonomi kedua negara.***
Sempatkan untuk membaca berbagai berita dan informasi seputar ekonomi dan bisnis lainnya di media Ekbisindonesia.com dan Infokumkm.com
Jangan lewatkan juga menyimak berita dan informasi terkini mengenai politik, hukum, dan nasional melalui media Haiidn.com dan Seleb.news
Sedangkan untuk publikasi press release di media ini atau serentak di puluhan media lainnya, klik Rilisbisnis.com (khusus media ekbis) dan Jasasiaranpers.com (media nasional)
WhatsApp Center: 085315557788, 087815557788, 08111157788.
Pastikan download aplikasi portal berita Hallo.id di Playstore (android) dan Appstore (iphone), untuk mendapatkan aneka artikel yang menarik.